Sumber gambar : Kupang.tribunnews.com
Baik gaes, di blog edisi kali ini kita akan sama-sama berbagi pengalaman atau sharing tentang kasus yang pada umumnya sering terjadi di hidup kita. Banyak sekali pertanyaan tentang pilihan hidup, salah satunya pilihan untuk menjadi orang yang baik atau orang yang jahat. Satu pertanyaan untuk kalian semua, mau menjadi orang yang baik atau yang jahat. Mungkin sebagian besar orang akan memilih untuk menjadi orang yang baik, karena berbagai macam alasan. Ingin masuk surga, atau disayang yang Maha Kuasa. Tapi, yang akan kita bicarakan di blog edisi kali ini bukan tentang alasan orang menjadi baik atau berbuat baik, namun soal kebaikan yang kadang-kadang juga dimanfaatkan atau kejahatan yang membuat kita dianggap seperti setan.
Ada beberapa kasus dimana saat seseorang sudah sangat baik namun tidak dengan rekan atau sahabatnya yang bertindak licik dalam menerima kebaikan tersebut. Ada juga yang memang tidak terlalu baik, namun karena persepsi dan anggapan yang sudah melekat pada dirinya atas sikap kurang baiknya itu yang menjadi penyebab orang-orang disekitarnya menjadi tidak suka.
Untuk itu, kita perlu mempelajari bagaimana dan seperti apa menyiasati atau memanajemen hati ini, supaya kita bisa menjadi orang baik yang cerdik, serta menghindari hal kurang baik yang mungkin jika sering kita lakukan akan berdampak buruk untuk diri kita. Aku pribadi akan memilih untuk menjadi orang baik yang tentunya cerdik. Walaupun kadang, diriku sering menjadi korban pemanfaatan dari teman-teman sekolah atau pun sekitarku.
Sayangnya mungkin mereka lupa, bahwa aku tidak sebodoh yang mereka kira. Dibalik kebaikan yang aku berikan, terdapat proses-proses menilai dan menimbang bagaimana sikap dan ketulusan hati orang itu. Justru yang menjadi nilai plus untuk ku adalah, aku bisa belajar untuk mengerti dan memahami berbagai macam karakter, sifat, hati, mood, dan watak seseorang. Jadi, secara tidak langsung, aku bisa belajar ilmu psikologi dari keseharian ku di sekolah khususnya dan di masyarakat pada umumnya.
Buat teman-teman blogger yang pernah mengalami hal serupa, tetaplah berada dan memilih jalan yang baik dan benar. Tapi, selalu ingat! Jadilah orang baik yang tetap cerdik. Walaupun kalian harus terlihat berpura-pura bodoh di depan orang lain.
Terima kasih untuk yang sudah membaca...
Tunggu dan tetap setia menjadi pembaca blog Kunjunganmenarik.blogspot.com
0 comments:
Post a Comment