Hati-Hati Dengan Penyakit 'Hati'

 

Sumber ; Kompasiana.com


Sumber ; halodoc.com
Beberapa hari ini, aku berpikir tentang keadaan ibuku yang belum juga sembuh total dari penyakitnya. Selama 19 tahun lebih aku hidup sampai sekarang, baru kali ini aku melihat ia dalam kondisi yang cukup 'kacau'. 
Secara medis dan psikologis, memang aku tahu bahwa ibuku mempunyai penyakit vertigo dan mengalami sedikit tekanan psikis belakangan ini, bahkan dari beberapa tahun yang lampau. Namun, walaupun sudah banyak melalui berbagai tantangan dan rintangan kehidupan yang ada, tidak pernah sekalipun aku melihat ibuku jatuh atau tumbang dalam pertarungan kehidupan. Sosoknya ku akui sangat tegar, sabar, dan berani. Hingga dalam beberapa waktu belakangan ini, penyakit aneh muncul mengganggu kondisi fisik dan psikis ibuku. Penyakit ini sebenarnya mungkin hanya dipengaruhi oleh faktor jenuhnya pikiran ibuku. Namun, kadang aku bisa berpikir dan sedikit percaya soal adanya dunia lain selain dunia kita manusia. Sungguh bukan aku ingin mengajak teman-teman sekalian untuk percaya pada ceritaku ini, namun harapanku, semoga dari cerita ini bisa menyadarkan dan mengingatkan kita tentang pentingnya menjaga hati dan lisan yang kita punya. 
Ketika aku sadar bahwa sakit yang ibuku alami ini bukan karena gangguan fungsional dalam tubuh, aku benar-benar berpikir panjang. Awalnya aku pikir, mengapa hal ini bisa terjadi dan menimpa keluargaku sendiri, pada salah satu orang yang paling aku cintai. 
Tapi, itu justru tidak menyelesaikan masalah sama sekali. Yang aku tahu dan mau sekarang, bagaimana cara agar bisa membuat ibu sehat dan bahagia kembali. 
Beberapa pendeta telah kami sambangi dan aku bersykur karena ada beberapa kemajuan dan perubahan dalam dirinya. Namun, itu tidak bertahan lama. Kadang rasa takut dan cemas itu mulai muncul dan mengganggu pikiran dan perasaan ibu. Tangan dan kaki yang mulai dingin serta jantung yang berdebar kencang, membuat ibu sampai menitihkan air mata. "Apa ini Tuhan?" Penyakit apa yang bersarang dalam tubuh ibuku...? Aku belum juga tahu dan yakin dengan pasti. 
Berdoa siang malam tanpa henti, dengan bantuan youtube tv, juga sangat membantu kondisi hati dan kesehatan ibu. Namun juga belum memberikan kelegaan padanya. Hingga sampai hari ini, aku dan ibu megetahui sedikit prediksi dari salah seorang sahabatnya yang juga 'bisa' dan 'paham' tentang adanya dunia lain di samping dunia kita manusia. Sahabat ibu ini bukanlah dukun atau cenayang. Ia hanya orang yang senang serta tulus membantu siapapun dengan sedikit 'berkat' yang ia punya. Setelah mengetahui hal ini, aku sadar, bahwa memang kita jangan remehkan ungkapan 'Hati-hati dengan penyakit hati''💔 ini. 
Tapi, jangan pernah takut dan lelah. Ingat! Kita punya Tuhan Yang Maha Dahsyat, Tuhan tempat perlindungan dan benteng pertahanan diri kita yang utama. 
Bagaimana pendapat teman-teman sekalian akan masalah ini? Silakan komen di kolom komentar ya... Tuhan memberkati🙏

Continue reading Hati-Hati Dengan Penyakit 'Hati'

Hari Raya di Rumah Kak Aliah

 



Sumber ; Sarungan.net
Halo, selamat malam teman-teman blogger sekalian✋Kali ini riko mau cerita soal pengalaman beberapa waktu yang lalu, tepatnya kalau tidak salah Hari Minggu, 16  Mei 2o21, sehari sebelum jadwal perkuliahan semester 3 dimulai. 
Sekitar pukul 09.00 pagi, setelah mandi, aku mencoba memeriksa telpon genggamku, dan tidak disangka ternyata ada satu panggilan masuk via whatsapp yang tidak terjawab dan tiga notifikasi pesan masuk yang belum terbaca. Ketika aku membukanya, ternyata pesan dan panggilan masuk tersebut berasal dari Kak Aliah.


"Riko, mau terong pipit gak? Kalau mau ambil ke rumah" Begitu kiranya pesan dari kak Al, (nama panggilannya). Tanpa pikir panjang, akupun langsung bergegas pergi menuju ke kediamannya. Kebetulan, jarak antara rumah kami tidak begitu jauh, walaupun jika pergi kesana dengan berjalan kaki cukup melelahkan😉.


Setelah sampai di rumahnya, ternyata aku masih disuguhkan dengan beberapa camilan dan jajanan ringan serta kue-kue khas lebaran. Sebenarnya aku hanya berpikir untuk mengambil berkat dari kak Al dan langsung pamit pulang, namun faktanya tidak demikian.
Seperti biasa, waktu yang ada kami gunakan untuk bincang-bincang tentang banyak hal. Rasanya cukup singkat namun tidak sesingkat yang dirasakan. Wkwkwk. Sampai pada akhirnya, ibuku menelpon ke nomor kak Al. Hahahaha.... panggilan dari bos besar membuat aku dan Kak Al harus mengakhiri perbincangan kami bersama dengan adiknya, Rica. 

Lagi-lagi aku bersyukur tiada henti, karena bisa diperkenalkan serta dipertemukan padanya. Sosok inspiratif dan motivator bagiku. 
Satu lagi yang membuat aku kaget, ternyata kak Al tidak hanya memberikanku terong pipit, namun juga pisang , dan bunga telang. 
Satu hal penting yang bisa aku bagikan pada teman-teman sekalian adalah, 'temukan satu orang saja yang bisa menjadi teladan dalam keseharianmu, kamu tidak harus punya banyak teman, dengan 1 sahabat bahkan mentor saja, kamu sudah merasa bahagia, karena kamu bisa belajar banyak darinya'
Itulah sedikit cerita singkat dari pengalaman hari raya tahun ini. Kiranya selalu menginspirasi dan membawa berkat bagi kita semua. Amin🙏
    

Continue reading Hari Raya di Rumah Kak Aliah

Kegiatan WORTH hari ketiga

 

Sumber; https://sunade-fsmuksw.blogspot.com/



        Halo sobat blogger👌Selamat Hari Minggu, Tuhan memberkati...

    Oya, hari ini aku mau menceritakan soal pengalaman seru beberapa hari yang lalu, tepatnya di hari Senin, tanggal 10 Mei 2021. Ya, pada hari itu aku mengikuti kegiatan ketiga dari rangkaian acara Kelompok Bakat Minat atau KBM WORTH yang diselenggarakan oleh Lembaga Kemahasiswaan Fakuktas Sains dan Matematika, Universitas Kristen Satya Wacana. 



    Di hari ketiga kemarin, masing-masing peserta yang sudah terbagi ke dalam beberapa kelompok, diberikan kesempatan untuk mempresentasikan hasil diskusinya berupa ide abstrak penelitian untuk karya tulis ilmiah atau kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa atau PKM. Seperti yang sudah aku ceritakan beberapa waktu lalu, aku bersama anggota kelompokku yang juga adalah kakak tingkatku, yaitu Kak Angel dan Kak Rani telah digabung dalam kelompok 5. Sebenarnya, kami mengalami kesulitan dalam menentukan topik untuk abstrak penelitian, namun puji Tuhan, akhirnya dalam waktu yang sangat mepet, kami berhasil menemukan ide untuk abstrak penelitian kelompok kami. 

    







    Bisa teman-teman lihat pada beberapa gambar di atas, sedikit penjelasan mengenai abstrak penelitian kelompok kami😊. Tentu abstrak ini masih kalah dengan abstrak dari kelompok lain yang jauh lebih menarik, unik, dan kreatif. Sebenarnya aku punya banyak ide, namun sayangnya ide-ide yang aku punya lebih cocok dijadikan abstrak penelitian bagi teman-teman yang mengambil jurusan kimia dan biologi.


    Tapi walaupun ide abstrak milik kelompok kami tidak berhasil lolos dalam seleksi, namun setidaknya kami sudah punya semangat untuk berkontribusi dalam kompetisi ini.
    Seperti yang Kak Giner sampaikan, "Semua yang sudah berkontribusi adalah pemenang, masalah juara itu hanya bonus belaka"
    Tak apalah, aku percaya masih ada kesempatan lain yang akan tersedia buatku suatu hari nanti.
    Iya, walaupun begitu, ada kesempatan lain bagi peserta yang tidak lolos dalam seleksi abstrak, yaitu kesempatan untuk mengikuti 'Kompetisi Aksi Peduli Lingkungan', yang mengasah kreativitas kami dalam membuat poster sesuai dengan tema kegiatan WORTH ataupun ide abstrak masing-masing kelompok.
    Kebetulan aku sendiri sudah pernah membuat poster yang berkaitan dengan kesehatan lingkungan yaitu poster untuk memperingati hari Malaria Sedunia. Nah, untungnya abstrak kelompok kami juga masih berhubungan dengan isu 'kesehatan lingkungan' yaitu tentang 'Solusi mengatasai Demam Berdarah Dengue yang Meningkat di Era Pandemi'. Karena itu, aku bisa lebih santai dalam mengerjakan poster untuk kompetisi ini


            Berhubung kompetisi aksi peduli lingkungan dengan membuat poster ini diselenggarakan selama 2 hari dari Selasa, 11 Mei 2021 sampai dengan hari Rabu, 12 Mei 2o21, dengan batas pengiriman poster sampai pukul 23.59 malam, maka aku berusaha agar tidak terlambat dalam mengumpulkannya, walaupun sebenarnya sangat mepet dalam pengumpulannya😊.
    Bersyukur Puji Tuhan, semunya bisa dilewati dengan baik. 
Begitulah cerita yang bisa aku bagikan, semoga bermafaat, Tuhan memberkati...🙏


Continue reading Kegiatan WORTH hari ketiga

Ulasan Film Mortal Kombat 2021

 

Sumber; imdb.com

    Halo sobat blogger✌Kembali lagi pada blog edisi 'Review' yang akan membahas  segala hal-hal menarik dari film, musik, iklan, dan karya-karya lainnya. Nah, di kesempatan kali ini, aku mau membahas salah satu film yang keren abis dan luar biasa. Seperti yang bisa teman-teman lihat di judul postingan ini, 'Mortal Kombat'
    Bagi teman-teman yang dulu sangat suka bermain game 'Mortal Kombat' di Playstation, pasti akan lebih bergembira lagi dengan adanya film mortal kombat yang diproduksi oleh Warner Bros Pictures ini. 
    Walaupun sudah pernah beberapa kali dibuat film, namun eksistensi dan euforia film ini tidak pernah surut. Beragam versi film yang telah ada, tidak membuat bosan para pecinta sejati video game ini sendiri. 
Sumber; Suara.com

    Aku akui, mortal kombat versi 2021 memang yang terbaik. Pasalnya selain efek yang sangat nyata, perkembangan teknologi yang digunakan dalam film ini juga sangat canggih dan benar-benar mendukung aktor dan aktris yang terlibat.
    Kita juga patut berbangga karena salah satu aktor terbaik Indonesia 'Joe Taslim' didapuk menjadi salah satu tokoh utama dalam film ini yang juga memegang peranan penting dalam kisah mortal kombat, siapa lagi kalau tidak bukan 'Sub-Zero'. 
    Alur cerita yang mudah dipahami dan dimengerti juga menjadi salah satu alasan mengapa film ini wajib sekali kalian tonton.
    Scene yang dimulai dengan cerita salah satu pejuang terbaik earthrealm, dimana ia kehilangan salah satu anak lelaki dan istrinya, kemudian dilanjutkan dengan pertarungan nya dengan subzero sendiri. Walaupun ia kalah, namun kekalahan itu sendiri yang kelak akan menjadi pembentuk arcana terbaik baginya di bagian akhir film. Pejuang terbaik earthrealm inilah yang kelak kita kenal sebagai scorpion. Perpaduan akting dan unsur bela diri yang diperagakan oleh Hiroyuki Sanada 'Scorpion' dan Joe Taslim 'Sub-Zero' sungguh apik. 
Sumber; cnnindonesia.com

    Sonya Blade, Liu Kang, dan Kung Lao juga benar-benar epik. Sayangnya, kekuatan arcana Sonya baru muncul ketika di akhir-akhir pertarungan, saat ia melawan Kano. Liu Kang dengan tendangan kaki seribu dan arcana apinya, benar-benar keren!💥
    Aksi 'Kung Lao' yang diperankan oleh Max Huang juga sangat fantastis. Apalagi ketika ia bertanding dengan 'Nitara'. Ketika ia mengeluarkan jurus sakti dari topi besinya, dengan membelah tubuh Nitara si wanita kelelawar menjadi 2 bagian. Walaupun sangat sadis, namun hal itu membuatku senang, karena salah satu pejuang dari kelompok jahat yang dipimpin oleh 'Shang Tsung' akhirnya dapat dikalahkan. Apalagi ketika 'Kung Lao' mengucapkan 'Flawless Fatality'. Mantabbbb!
    Yah, meskipun 'Kung Lao' sendiri harus mati karena jiwanya disedot oleh 'Shang Tsung', namun itu adalah konsekuensi dari tindakan heroiknya dalam menyelamatkan 'Cole Young' yang diperankan oleh Lewis Tan. 


Continue reading Ulasan Film Mortal Kombat 2021

Idul Fitri (Masih Dalam Pandemi) & Peringatan Kenaikan Yesus Kristus 2021

Sumber; Kompasiana.com

    Halo kawan blogger✌Selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri dan Peringatan Kenaikan Tuhan Yesus ke Sorga. Jujur, tahun ini aku merasa sukacita karena adanya momen langka yang menyadarkan kita akan pentingnya toleransi akan keberagaman. Di Indonesia khususnya, tepat hari ini, Kamis, 13 Mei 2021, adalah momen yang paling ditunggu-tunggu oleh saudara-saudari umat islam di seluruh nusantara, yaitu momen Hari Raya Idul Fitri. Juga, sekaligus menjadi momen sukacita bagi umat nasrani karena hari ini juga adalah peringatan hari Kenaikan Tuhan Yesus ke Sorga. 
    Jujur, bila kita bicara soal keberagaman, apalagi soal Indonesia, sungguh adalah hal yang menarik untuk didiskusikan. Suku, agama, ras, golongan, etnis, dan perbedaan budaya yang ada menjadi pembelajaran berharga bagi kita, khususnya masyarakat Indonesia sendiri. Bagaimana kita mampu membuat perbedaan yang ada menjadi satu hal yang mampu menyatukan kita semua. 
    Tentu, sesuai dengan semboyan Negara Indonesia, 'Bhinneka Tunggal Ika'.


Nah, kebetulan aku juga mau cerita soal pengalaman hari ini, dimana, aku dan ibu serta adik ku yang paling bungsu pergi bersilaturahmi ke rumah sahabatku Nensi Agustin, yang biasa aku sapa 'Nensi'. 
Ini adalah pengalaman pertama ku semenjak aku mengenalnya. Ya, selama 3 tahun bersama di Sekolah Menengah Atas, aku belum pernah punya kesempatan untuk berkunjung ke rumahnya di Desa MedangSari, Kecamatan PangkalanLada. Selain karena jarak yang sangat jauh, keterbatasan alat transportasi juga jadi kendala utama. Untungnya, hari ini Tuhan kasih aku kesempatan untuk bisa berkunjung sekaligus mengetahui alamat persis rumahnya😇.
Ada pengalaman menarik, ketika kami dalam perjalanan, ternyata kami salah arah. Wkwkwk. Iya, kesalahan ini akibat kami tidak memperhatikan secara jeli, petunjuk arah yang ada di persimpangan jalan. Seharusnya saat sampai di persimpangan, kami belok ke kiri jalan, bukannya malah lurus terus😏. Setelah 20 menit berjalan dengan arah yang salah, akhirnya kami menyadari ada sesuatu yang tidak beres... 


Setiap memasuki jalan baru, yang kami temui sepanjang jalan hanyalah hutan sawit di kanan dan kiri jalan. Terus, terus, dan terus saja.
Hahaha, walaupun sempat tersesat selama beberapa menit, kami bersyukur bisa sampai ke tempat tujuan dengan penuh selamat. Rumah Nensi sangat nyaman dan asri. Banyak pohon-pohon rindang di sekitarnya. Rumahnya juga tepat berhadapan dengan Mushola. Ketika kami sampai, kami disambut hangat oleh Ibu, Bapak, dan ia sendiri. Lucunya, kami terkesan malu-malu dan banyak diam, ketika bertemu😐😅😅😅
Mungkin karena adanya orang tua di tengah-tengah kami, sehingga membuat kami tidak dapat mengeluarkan kartu asli kami sehari-hari,wkwkwkwk😊
Nensi, nensi.... 

Walaupun aku, ibu, dan adiku sudah cukup banyak menikmati hidangan dan jajanan yang disediakan, namun ibu Nensi masih memberikan aku sedikit oleh-oleh manis, berupa Tape Ketan. Kebetulan  aku juga salah satu penikmat dan penggemar makanan yang satu ini. Tidak tanggung-tanggung, kami dibawakan satu toples tape ketan hijau segar. Sungguh rasanya nikmat tiada tara. 👌👌
izinkan aku menulis sedikit kata manis dalam bahasa jawa ya.
"Nen, matur suwun sangat yo, koe wis gelem dadi sahabat terbaiku, aku yo bersyukur, isoh ngerti koe, walau mung seko SMA s'lama telong taun, tapi aku ngroso wis cedak karo kenal suwi banget karo koe dewe. Sukses yo Nen, apapun sing dadi cita-cita karo harapanmu , perjuanganmu seng Kuoso ngerti nen. AKu yakin, suatu saat koe isoh dadi wong besar nen, cekel omonganku iki nen👍👌"
Sekian dan terima kasih kawan...
Siapa tau Nensi baca ya...😜






 

Continue reading Idul Fitri (Masih Dalam Pandemi) & Peringatan Kenaikan Yesus Kristus 2021

Menjadi Pembaca Berita

 

Aiman Witjaksono
sumber; idntimes.com
'Mas Aiman adalah salah satu jurnalis favorit saya untuk kategori pria'

    Selamat malam sobat blogger...Bagaimana puasanya di hari terakhir ini?Semoga diberikan berkat dan khidmat oleh Yang Kuasa🙏Amin.
    Riko ucapkan selamat menyambut dan merayakan Hari Raya Idul Fitri...Semoga Tuhan selalu melimpahkan kasihnya bagi kita semua. Riko juga mau mengajak teman-teman blogger sekalian, untuk bersama-sama mendoakan keluarga kita yang ada di Palestina, semoga mereka tetap kuat dan semangat dalam menyambut Hari Raya tahun ini, kiranya kedamaian segera terjadi, amin.
    Untuk blog edisi malam hari ini, riko mau membagikan sedikit pengalaman dalam dunia jurnalistik yang sebenarnya sangat sederhana sekali😆Ya, pengalaman yang riko maksud adalah percobaan membaca berita lewat aplikasi tiktok. Melihat fenomena yang ada sekarang, dimana banyak konten-konten tiktok atau konten-konten lain di media sosial yang berisi aktivitas duet jurnalistik, khususnya dalam kegiatan penyiaran atau pembacaan berita, tentu dengan simulasi atau pelatihan sederhana.
    Kebetulan, saya sendiri adalah orang yang sangat punya minat dan daya tarik kuat di bidang yang satu ini. Selain karena minat dalam dunia sastra serta pelajaran Bahasa Indonesia, saya pikir menjadi seorang jurnalis itu bukan perkara yang mudah. Butuh ketekunan, ketelitian, kejelian, dan kemampuan untuk dapat melihat dari berbagai sudut pandang dan cara berpikir. Ya, secara tidak langsung, seorang jurnalis dituntut untuk bisa berpikir cerdas, tepat, dan akurat. 
    Keren dan berpenampilan menarik, juga merupakan salah satu alasan saya untuk menjadi wartawan atau jurnalis.
    Oleh sebab itu, saya buat video ini sebagai wujud cinta saya pada dunia jurnalistik. Kurang lebihnya saya mohon maaf, semoga suka👀✌

*Catatan tambahan; suara asli saya diberi filter pemberat, karena jujur saya masih kurang percaya diri dengan suara asli saya yang kurang laki




Continue reading Menjadi Pembaca Berita

Surga Yang Tak Dirindukan 3

 

Sumber;pinterest,dailysiacom

Di malam minggu kali ini, seperti biasa aku hanya menghabiskan waktu untuk menonton film di rumah. Kebetulan, aku tertarik untuk menonton film yang baru saja tayang pada tanggal 16 April 2021 kemarin. Sekuel ketiga dari film-film sebelumnya. 'Surga Yang Tak Dirindukan 3'. 
Sebelum itu aku ingin mengapresiasi MD Pictures dan Pak Manoj yang sangat luar biasa dan tidak setengah-setengah dalam menghasilkan sebuah karya.
Sumber;Pinterest,Yogmovie.com

Ulasan pertama dimulai dari awal scene yang menunjukkan kilas balik perjalanan seorang Mei Rose di awal cerita pada film pertama. Oya, sebenarnya agak disayangkan, karakter Mei Rose yang awalnya sudah sangat apik diperankan oleh Raline Shah, ternyata harus diganti dengan Aktris lain. Bukan  masalah akting, namun rasa dan energi yang didapat penonton sih menurutku. Untuk akting Marsha Timoty sendiri jangan diragukan lagi... Luar biasa menurutku. Dia benar-benar mendalami karakter Mei Rose dengan baik.
Sumber;Pinterest

Fedi Nuril dan Reza Rahardian masih didapuk menjadi aktor yang memainkan peran dalam film ini. Karakter mas Prasetya yang masih dipegang kuat oleh Fedi menjadi kunci utama dalam film ini. Reza juga sangat-sangat menjiwai karakter Ray yang merupakan karakter kunci yang memegang peranan penting dalam masa lalu Mei Rose. Walaupun memerankan karakter yang berbeda dari karakter sebelumnya di Surga Yang Tak Dirindukan 2, namun ia benar-benar bisa menghilangkan bayangan karakter lama dengan menjelma menjadi representasi karakter baru yang tidak dapat diprediksi kehadirannya.

Ulasan kedua mengenai unsur komedi yang juga tidak bisa lepas dari Kemal Pahlevi dan Tanta Ginting. Hahahaha😆😆😆, dari sini kelihatan sekali skenario film yang benar-benar diatur sedemikian rupa, sehingga tidak hanya derai air mata yang dirasakan dan dialami penonton, namun juga gelak tawa yang cukup menggelitik perut. Bagi teman-teman blogger yang belum pernah mengalami sebagian kecil kisah yang ditampilkan di film ini mungkin hanya sekian persen yang berhasil dikuras air matanya. Lain halnya bagi kita yang sudah pernah mengalami sebagian cerita yang ditampilkan, seperti perpisahan kedua orang tua, kemudian bagaimana kita sebagai anak mendengar perselisihan yang terjadi antara kedua orang tua kita. 😞😞😞.

Tapi, walaupun ada diantara kita yang belum pernah sama sekali mengalami sebagian cerita yang disajikan di film ini, bukan berarti film ini tidak berhasil membuat kita tidak menangis...hupf. Apalagi bila kita adalah penonton setia Surga Yang Tak Dirindukan dari sekuel pertama sampai sekuel terbarunya tahun ini. hmmm.... intinya film ini sangat memberikan kesan yang berbeda dan energi yang luar biasa bagi siapa saja yang menontonnya. 

Yang tidak kalah menarik dan menggelitik adalah penampilan Zsa Zsa Utari dan Oline Mendeng. Mereka berperan sebagai asisten sekaligus sahabat yang membantu Mei Rose untuk menjalankan usaha butiknya. Yang paling mengundang gelak tawa adalah scene 'Bangau Kecap'😁😁. Walaupun diulang-ulang, tetap saja membuatku tertawa terbahak-bahak. 

Mungkin itu saja sedikit ulasan singkat mengenai film ini. Nantikan blog-blog selanjutnya yang berisi tentang kumpulan ulasan film yang sudah pernah aku tonton ya. Semoga bisa memberikan manfaat untuk pembaca sekalian. Terima kasih. Tuhan memberkati.


Continue reading Surga Yang Tak Dirindukan 3

The Conjuring ; The Devil Made me Do It

 

Sumber gambar;ArtStation

Bila kita berbicara mengenai hal-hal mistis dan horor, tentu tidak akan ada habisnya. Percaya atau tidak, kehidupan alam lain itu memang benar adanya. Hal ini sebenarnya bersifat relatif, bergantung pada kepercayaan dan keyakinan diri masing-masing pribadi. Kalau ditanya 'percaya atau tidak' jawabanku 'tentu saja percaya'. Namun, bukan berarti aku takut, tapi bagaimana aku menyikapi hal-hal di luar nalar seperti itu dengan bijaksana.

Di blog edisi kali ini, aku akan mengajak teman-teman untuk berdiskusi bersama soal kasus pembunuhan yang sempat menghebohkan Amerika pada tahun 1981. Kasus kriminal yang melibatkan Arne Cheyenne Johnson, seorang pemuda berusia 21 tahun dan almarhum Alan Bono. Kasus ini sangat mengejutkan pengadilan Amerika saat itu, mengapa?Karena terdakwa kasus pembunuhan ini atau Arne Johnson mengklaim dirinya telah berada di bawah pengaruh Setan dan sungguh tidak sadar dengan apa yang telah ia lakukan. 

Official Poster 
Sumber;Tribunnewswiki.com


Tentu saja, kasus ini juga melibatkan pasangan cenayang dan ahli demonologist terkemuka, Ed dan Lorraine Warren. Karena pernyataan Lorraine, bahwa Arne melakukan pembunuhan ini tidak lain dan tidak bukan disebabkan oleh dorongan iblis. Seketika, kasus ini menjadi perhatian dunia internasional dan mungkin menjadi kasus pengadilan hukum pertama yang membahas soal adanya pengaruh hal-hal di luar nalar yang tidak dapat dijelaskan secara logika.

Arne Johnson
sumber;courant.com


Banyak versi yang menceritakan kembali kisah pengadilan ini. Namun, yang lebih terkenal adalah kisah Ed dan Lorraine sendiri yang membantu keluarga Johnson dan keluarga David Glatzel. Mungkin teman-teman ada yang bertanya?Siapa sih David Glatzel ini...

David Glatzel adalah adik dari pacar Arnie sendiri. Nah, menurut cerita, sebenarnya David lah yang dirasuki oleh iblis, namun, ketika itu, Arnie menantang iblis yang ada di dalam diri David supaya keluar dan tidak mengganggu David, namun hal itu malah membuat iblis tersebut masuk ke dalam tubuh Arnie dan beberapa waktu setelahnya, Arnie dilaporkan telah membunuh Alan Bono yang merupakan tuan tanah keluarganya sendiri. 

Pembahasan di atas aku rangkum dari beberapa sumber ya, dan juga aku gabungkan dengan konsep trailer film conjuring III sendiri, yang akan rilis tahun ini di bulan Juni. 

Karena hebohnya kasus kejahatan dan pengadilan Arnie, maka dibuatlah sekuel ketiga dari film conjuring 1 dan 2, yaitu conjuring 3 ; the devil made me do it.

Aku sendiri sebagai penikmat film horror sudah tidak sabar menyaksikan bagaimana kisah supernatural yang dialami oleh Ed dan Lorraine dari dalam film.

Cukup sekian, dan terima kasih...

Continue reading The Conjuring ; The Devil Made me Do It

Kegiatan WORTH Hari Kedua

 


    Teman-teman blogger yang budiman, hari ini aku akan berbagi kelanjutan cerita tentang kegiatan Seminar WORTH yang membahas tentang peranan ilmu sains untuk mengatasi masalah lingkungan, juga bagaimana kita mampu berinovasi dalam penulisan karya tulis ilmiah. Nah, di hari kedua ini, kami mahasiswa-mahasiswi FSM dibagi ke dalam beberapa kelompok sesuai dengan disiplin ilmu yang kami ambil. Dari 4 program studi, Pendidikan Fisika, Fisika murni, Kimia, dan Matematika, dibentuk lagi beberapa kelompok kecil untuk berdiskusi mengenai ide abstrak yang akan dipresentasikan di hari terakhir kegiatan WORTH, yaitu di hari Senin. 



    Untuk pemateri juga disesuaikan dengan jurusan masing-masing kelompok mahasiswa-mahasiswi. Mahasiswa-mahasiswi program studi pendidikan fisika dan fisika murni, diberikan materi oleh Kak Giner Maslebu. Untuk mahasiswa-mahasiswi program studi kimia diberikan materi oleh Pak Cucun Alep Riyanto. Sedangkan untuk mahasiswa-mahasiswi program studi matematika, diberikan materi oleh Pak Ricky Sasongko. 



    Materi yang disampaikan juga sangat menarik, karena membahas soal sumber daya energi terbarukan yang ada di Indonesia. Tantangan dan kelebihan yang dialami dan dimiliki oleh negara kita, kemudian ada soal Pembangkit Listrik Tenaga Surya, Panel surya, dan istilah-istilah baru bagiku, seperti solar tracker, Arduino dan beberapa penjelasan lain yang sangat informatif. 

    Untuk kelompokku sendiri, terdiri dari 3 orang, yaitu, aku, Kak Angel, dan Kak Rani. Sekarang hanya perlu persiapan yang matang agar kami bisa mempresentasikan ide terbaik dari kelompok kami. Mohon doanya teman-teman pembaca, Tuhan berkati...

Continue reading Kegiatan WORTH Hari Kedua

Kegiatan WORTH 2021 Hari Pertama

 






    Hari ini, Jumat, 07 Mei 2021, aku kembali mengikuti kegiatan yang bersifat wajib untuk mahasiswa-mahasiswi angkatan 2020. Mungkin ada teman-teman yang bingung, emang kegiatan apa sih?😁Kegiatan yang kumaksud adalah kegiatan yang posternya sudah bisa teman-teman blogger lihat dari headline postingan ini. 'Kegiatan WORTH' . 

 Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari, dan akan membahas dan mengulas secara dalam mengenai peran ilmu sains yang sangat erat dengan Fakultas Sains dan Matematika tentunya, dalam mengatasi masalah-masalah lingkungan yang ada. 


    Kegiatannya dibagi menjadi 2 sesi. Untuk sesi pertama, narasumbernya adalah Kak Gofar yang merupakan aktivis dari WALHI atau Wahana Lingkungan Hidup Indonesia. Ada fakta menarik yang aku temukan, ternyata WALHI adalah organisasi lingkungan hidup independen, non-profit terbesar di Indonesia. WOW. Betapa beruntungnya aku dapat menerima ilmu dan materi dari kak Goffar ini. Fokus pembicaraanya berpusat pada pengelolaan sampah dan perubahan iklim di Indonesia, yang masih erat kaitannya pada berbagai disiplin ilmu di UKSW. Fisika, kimia, matematika merupakan disiplin ilmu yang memegang peranan penting untuk membantu mengatasi permasalahan yang ada dan khusus dipaparkan beliau pada sesi pertama pagi hingga siang hari tadi. Aku juga bersyukur karena bisa memperoleh hadiah menarik dari Kak Goffar berupa kaos WALHI. Hadiah ini aku peroleh karena menjadi salah satu penanya dalam sesi beliau. Puji Tuhan....



 Di sesi kedua, aku juga berkesempatan menerima materi yang keren dari Pak Andreas, selaku Kepala Program Studi Fisika Fakultas Sains dan Matematika UKSW. Beliau sangat baik dan ramah sekali. Mendengar materi dan juga selingan berupa obrolan manis Pak Andreas, Bu Debora, dan Bu Inggar, membuat perutku ikut tertawa, ha,ha,ha...😅.



    Banyak informasi baru yang aku juga dapatkan dari pemaparan beliau. 

    Kegiatan ini pun berakhir sekitar pukul 14.25 WIB. Tetap semangat untuk lanjut pada kegiatan esok hari. Sekian, Tuhan memberkati...

Continue reading Kegiatan WORTH 2021 Hari Pertama

LDKM Hari Ketiga dan Keempat



LDKM hari ke-3, Baju hijau

LDKM hari ke-4, Baju Cokelat(warna kelompok)

    Cerita mengenai Latihan Dasar Kepemimpinan ini akhirnya sampai pada akhirnya. Tidak terasa waktu berjalan begitu cepatnya. 

    Langsung masuk ke cerita ya.

Pada hari ketiga, kami menggunakan baju hijau. Materi yang disampaikan ada 3. Pertama, materi mengenai 'Mekanisme kerja LK atau MKE' yang disampaikan oleh Kak Laurensia. Poin yang aku pahami adalah mekanisme program kerja, mekanisme organisasi, dan mekanisme advokasi, dan mekanisme administrasi yang merupakan seperangkat aturan kerja dalam kegiatan-kegiatan di Lembaga Kemahasiswaan. Dijelaskan pula macam-macam rapat dalam LK dan program terstruktur dan non-terstruktur. 



    Kedua, materi mengenai 'Personal Mission Statement' yang disampaikan oleh Kak Defri Nathan, mahasiswa tingkat akhir jurusan psikologi di UKSW. Banyak hal yang aku pahami dan terima sebagai masukan-masukan baru. Bagaimana kita menentukan nilai atau prinsip hidup kita, kemudian bagaimana kita bisa menyusun personal mission statement bagi diri kita sendiri. Sebelum berakhirnya sesi, Kak Defri meminta kami untuk mengupload postingan di feed ig dan menuliskan caption yang berisi prinsip hidup kita. Maka dari itu kami diberi waktu selama 1 hari untuk  merenungkan nilai hidup kita sebenarnya.



    Ketiga, materi tentang 'Teknik Memimpin Rapat'  yang disampaikan oleh Kak Hirkanus Fransiskus, yang juga merupakan materi terakhir di sesi terakhir pada hari ketiga LDKM. Materi yang dipaparkan sangat jelas dan mudah untuk dipahami. Bagaimana menjadi pemimpin yang baik, serta menjadi anggota rapat yang beretika dan punya tata krama.



    Setiap materi yang disampaikan dari hari pertama sampai hari terakhir LDKM, wajib dibuat resume atau esai dan dikumpulkan maksimal jam 12 malam. Tentu esai dibuat dengan tulis tangan bukan mengetik😏. 



    Lanjut di hari ke 4 atau hari terakhir LDKM, kami menggunakan baju yang sesuai dengan identitas warna kelompok. Karena kelompok kami adalah kelompok cokelat, jadi kami harus menggunakan baju dengan warna mayoritas cokelat. Di hari terakhir ini, kami hanya diberikan pemaparan materi sebanyak 2 sesi. Sesi pertama tentang 'Analisis SWOT & POAC' yang disampaikan oleh Kak Lukas, mahasiswa pertanian UKSW. Materinya juga tidak kalah menarik dan informatif. Kami dijelaskan bagaimana aspek Strength, Weakness, Opportunity, Threat mempengaruhi jalannya organisasi, kegiatan atau sebuah keputusan. Dijelaskan pula bagaimana Planning, Organizing, Actuating, dan Controlling memegang peranan penting dalam analisis SWOT yang telah dibuat. Serunya kami perkelompok juga diberikan waktu untuk berdiskusi dan membahas solusi terhadap sebuah kasus yang diberikan. Asyik deh pokoknya👀💥



    Sesi kedua, mengenai 'Latihan Menengah Kepemimpinan Mahasiswa' dan 'Latihan Lanjut Kepemimpinan Mahasiwa'.

LMKM dilakukan untuk melatih kemampuan seseorang dalam hal ini mahasiswa-mahasiswi UKSW untuk dapat memimpin dan mengatur organisasi. Sedangkan LLKM dilakukan untuk mempersiapkan mahasiswa-mahasiswi agar dapat terjun langsung ke lingkungan masyarakat. LDKM sifatnya wajib dan merupakan syarat untuk mengikuti LMKM dan LLKM. Namun, LMKM dan LLKM tidak bersifat wajib. 



    Setelah berakhirnya 2 sesi materi, sebelum kegiatan berakhir, kami di cek terlebih dahulu oleh fasilitator, apakah selama 4 hari LDKM berturut-turut ada melakukan kesalahan atau tidak. Puji Tuhan, aku dan kelompokku tidak ada melakukan pelanggaran sama sekali, dan kami dinyatakan bersih dari pelanggaran individu maupun pelanggaran kelompok.



    Beberapa teman dan kelompok yang lain ada ditemukan pelanggaran dan ada juga yang mengakui pelanggarannya. Awalnya kami tegang dan takut karena melihat reaksi kakak-kakak fungsionaris dan kakak satuan tugas. Namun, setelah dilihat, ternyata kakak-kakak fungsionaris dan satuan tugas sangat baik dan menyenangkan. 



    Beragam cerita dari tiap-tiap kelompok sangat luar biasa. Memberikan pemahaman dan nilai penting tentang arti sebuah kerja sama. Terima kasih aku ucapkan untuk kakak-kakak panita dan juga teman-teman angkatan 2020, khususnya anggota kelompokku dan fasilitatorku.




    Sekian cerita penutup tentang keseruan LDKM tahun 2021 untuk angkatan 2020 khususnya. Tuhan memberkati. Semoga bisa jadi cerita yang menarik ya.





Continue reading LDKM Hari Ketiga dan Keempat

LDKM Hari Kedua

 

Wajah cerah pagi hari dan Wajah lelah sore hari👀

    Hai sahabat blogger! Gimana kabarnya hari ini? Semoga tetap sehat dan selalu semangat ya. 

 Hari ini aku akan melanjutkan cerita mengenai kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa yang dilaksanakan oleh Fakultas Sains dan Matematika dalam hal ini Lembaga Kemahasiswaan Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Kristen Satya Wacana. 

    Di hari kedua, kami menggunakan pakaian batik yang rapi dan sopan. Sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang telah diberikan dan dijelaskan sebelumnya.

 Materi yang diberikan juga tidak kalah menarik dari hari Senin kemarin. Materi nya Luar biasa membangun dan menyadarkan diri kita tentang pentingnya menghargai waktu, menjadi pribadi yang proaktif, mampu berpikir kritis, dan menghargai perbedaan budaya yang ada. 


 Materi pertama soal 'Matriks Manajemen Waktu'. Materi ini disampaikan oleh Ibu Debora dengan sangat apik. Mengapa? Karena aku pribadi bisa menangkap dan menyerap energi, masukan, penjelasan, serta tips, dan informasi yang beliau berikan. Beberapa pertanyaan dari teman dan kakak tingkat juga sangat baik dan diberikan penjelasan yang informatif oleh beliau.



 Beberapa poin penting menurutku adalah soal mimpi, rencana, dan aksi. Kemudian ada juga tentang konsep hukum 80'20, serta penjelasan mengenai kegiatan penting, urgen, tidak penting, dan tidak urgen.

 Materi kedua soal 'Pemahaman lintas budaya'. Materi ini disampaikan oleh Kak Giner Maslebu dengan luar biasa apik. Saking asiknya materi yang disampaikan, kami sampai tidak sempat untuk melontarkan beberapa pertanyaan yang terpendam😅. Cerita pengalaman beliau saat pertama kali datang ke Salatiga juga sangat mengundang tawa. 'Perbedaan arti dari kata Sing/Seng dalam pemahaman suku Jawa dan Ambon sungguh sangat menarik. Kebetulan juga, Kak Giner dan aku sama-sama berasal dari keluarga campuran Jawa dan Ambon.  'Kulo Ambon Manise'💥wkwkwk

    Materi ketiga soal 'Berpikir Kritis', juga kebetulan disampaikan oleh Kak Claudia Riupassa yang berasal dari Ambon, Maluku. Bukan bermaksud untuk membanggakan suku ya🙏, namun aku hanya sedikit senang karena dalam 2 hari kegiatan ini, bertemu dengan kakak tingkat, dosen, dan juga staff UKSW yang berasal dari kampung halaman yang sama denganku. Hanya itu, tidak lebih. Oya, karena kebetulan kak Claudia adalah seorang lulusan Psikologi, jadi aku sempat bertanya dan sharing sedikit soal hal-hal yang menurutku bisa aku ceritakan guna mendapat jawaban atau solusi dari beliau. 


 Materi terakhir pada LDKM hari ke 2 ini membahas mengenai 'Bagaimana kita menjadi Pro-Aktif'. Pematerinya juga sama-sama lulusan psikologi UKSW seperti kak Claudia, namun ia berasal dari Mando. 

Kak Josua Jordan namanya. Di sesi terakhir ini, kak Josua banyak menekankan tentang rencana dan hal-hal apa saja yang akan dan mau kita lakukan dalam 2 , 3  tahun ke depan atau selama kita berkuliah. Kemudian ia menjelaskan bagaimana ciri-ciri orang yang proaktif dan bagaimana ciri-ciri orang yang reaktif. 

    Itulah cerita tentang keseruan LDKM hari ke 2. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi pengingat manis untuk kita ya teman-teman blogger. Tuhan memberkati.

Continue reading LDKM Hari Kedua