Day 51 ( Lebaran Usai, Ujian Akan Dimulai )



   "HABIS LIBUR, TERBITLAH LEMBUR"
Kata-kata di atas cocok banget buat kita-kita yang masih berstatus sebagai pelajar. Khususnya pelajar SMA kelas 10 dan 11 yang belum ngelaksanain ujian akhir kenaikan kelas. Dalam hal ini, khususnya di sekolah ku, SMA Negeri 1 Pangkalan Bun, Ibu Kepala Sekolah dan guru-guru udah mengimbau untuk tidak terlalu terlena selama libur puasa dan hari raya.


   Gak kerasa, ternyata waktu tinggal beberapa hari lagi menuju hari - H pelaksanaan ujian. Saat masuk nanti, cuman ada waktu 2 hari buat ngelunasin semua utang tugas yang belum selesai dan ngerampungin beberapa keperluan terkait pembelajaran. 


   Harapannya sih, saat ujian nanti, dari awal sampai akhir bisa dilancarkan dan dimudahkan dalam pengerjaan serta dijauhkan dari kesulitan. Buat teman-teman bloger yang baca ini, mari kita sama-sama aminkan harapan diatas. Aminnn...
   Ujian kali ini juga sangat berbeda dari 3 ujian semester yang pernah aku lewati sebelumnya. Kali ini lebih mantep, karena pake sistem komputer. Ada kelebihan dan kekurangannya juga. Kelebihannya secara umum, lebih efektif dan efisien dalam proses pengerjaan. Karena soal yang diujikan semuanya berupa pilihan ganda tanpa esai. Kemudian, sistem penilaiannya sudah mutlak, karena sistem komputasi sudah mengaturnya sedemikian rupa.


   Sehingga, pada dasarnya kita hanya tinggal meng-klik jawaban yang menurut kita paling benar, dan hasilnya sudah pasti akan muncul di akhir proses pengerjaan.
   Ini juga yang memberikan kemudahan dan efisiensi dalam proses pemeriksaan jawaban yang dilakukan oleh para guru. Bapak ibu guru tidak perlu lagi repot-repot mengumpulkan kertas lembar jawaban ujian dan memperbanyak kertas soal tiap mata pelajaran.
   Hasil ujian tiap siswa siswi akan langsung terinput dalam data nilai milik ibu bapak guru. Untungnya, kita tidak dapat langsung melihat hasil atau nilai dari ujian. Karena hanya bapak ibu guru yang berwenang dan dapat melihat hasil ujian tiap siswa siswi.
   Selain beberapa kelebihan di atas , terdapat ketakutan atau kekurangan tersendiri dari diriku secara pribadi. Pertama, aku belum terlalu siap secara mental buat menghadapi ujian berbasis komputer ini. Walaupun, aku sudah terbiasa dengan komputer dan ujian berbasis komputer saat sekolah menengah pertama kemarin. Namun untuk kali ini, ada sedikit rasa takut yang terbesit di hati. Mungkin karena dari awal sudah terbiasa dengan sistem ujian berbasis pensil dan kertas. Tapi, mau gak mau, siap gak siap aku tetap harus ngikutin dan ngejalanin prosesnya dengan sukacita.
   Kedua, ngerjainnya harus cepat, seperti  bunyi tagline kuis di salah satu stasuin televisi, Pikir cepat, jawab tepat. Selain berpacu sama otak, waktu juga berperan penting dalam proses pengerjaan. Walaupun kita bisa ngerjainnya, tapi mikirin caranya sepanjang rel kereta, sama aja bohong. Kita akan kalah juga sama waktu.
   Ketiga, khusus buat ujian matematika, karena gak boleh pake kalkulator ditambah lagi meja yang agak sempit karena ada laptop atau komputer plus kertas cakaran, jadi kita kurang leluasa buat gerakin tangan, dan cari posisi PW buat mikir. Hmmmm....
   Terlepas dari itu semua, yang penting satu prinsip yang perlu kita ingat. Bahwa "Kesuksesan itu ada dan datang ketika Kesiapan bertemu dengan Kesempatan"
   Kesempatan itu bisa datang kapan saja, yang pasti dan mesti kita lakukan hanyalah selalu bersiap dan memantapkan diri dengan baik. Hingga tiba saatnya, kesempatan baik itu datang kepada kita, dan sukses ada di depan mata.
Amin...


#Semangatbuatujian
#Lakukanyangterbaik
Sumber gambar : pinterest app
   

Related Posts:

2 comments: